Terima Kasih Anda Telah Berkunjung Ke Kawasan Penyair Jawa Tengah

Kamis, 11 Oktober 2007

Ali Wardana


Ali Wardana

(Banyumas - Jateng)

villaivil adalah salah satu nama pena Ali Wardana. Terlahir 25 April. Dunia tulis-menulis belum begitu lama digelutinya. Karya pertamanya adalah naskah drama yang berjudul Ruang Tunggu (2000) dan telah dipentaskan pertama kali oleh teater POJOK AFakultas Biologi Universitas Jenderal Soedirman Purwokerto. Kemudian disusul oleh karya-karya lain. Pada tahun 2002 mendapat penghargaan sebagai Juara Pertama Lomba Penulisan Puisi dalam rangkan PEKSIMIDA (Pekan Seleksi Mahasiswa Daerah) Tingkat UNSOED Purwokerto. Sekaligus berhasil sebagai Juara ke Tiga dalam Lomba Penulisan Cerpennya. Karya-karya cerpennya dipublikasikan di media lokal. Sedang puisi dan cerpennya terkumpul dalam antologi bersama Jejak Tapak Langkah calon sastrawan Purwokerto (2005). Belajar dan singgah dibeberapa teater: TEater BAK, Teater POJOK, Teater Al Madinah, Teater Gelora Merdeka, dan sekarang bersama kawan-kawan lain membentuk Komunitas Sastra HUJAN TAK KUNJUNG PADAM. Serta mengasuh acara Sambel Terasi (Sama-sama Belajar Teater sastra Puisi) bersama seorang kawan lain di Programa 1 RRI Purwokerto. Salah satu puisinya :


Sajak Ronggeng
: teruntuk Srintil

Menimbang lenggok senyum selendangmu
kembangkan lanskap dukuh lumuh
di tingakah dayu kembang
disela suit serta tepuk tangan
di bugai ketipuk kendang

mata tergelincir liur mengalir
piker menggulir liar
naikkan gelegak darah
diantara aroma tawaran
meliuk angin nafsu

merembeskan keringat nyala
semua terangkum dalam dekapan
coba di buka
diurai
diderai.

Purwokerto, 23 April 2005

Tidak ada komentar: